Meski kini mesin ketik sudah jarang dipakai dan digantikan dengan komputer, tapi teori dan aplikasi mengetik yang dulunya digunakan untuk mesin ketik bisa diaplikasikan pada komputer. Saat SMP (di SMP 1 Maospati, Magetan), saya mendapatkan pelajaran ini, pelajaran mengetik, dan alhamdulillah, saat itu saya sangat menguasainya, meski tidak menjadi yang terbaik di kelas mengetik.
Posisi ketika mengetik juga mempengaruhi kenyamanan kita yang akan berdampak pada kecepatan mengetik. Perbaiki posisi mengetik anda
disini.
|
Papan tuts mesin ketik |
Setiap minggu sekali kita diajari dasar-dasar mengetik, posisi jari (rumah jari), tut-tuts mana saja yang dipencet dengan jari telunjuk kanan, ibu jari kanan, kelingking dan seterusnya. Di akhir tahun pelajaran, kita di-test mengetik cepat dan mengetik buta. Tuts-tuts papan mesin ketik ditutup semua sehingga kita tidak bisa melihat huruf apa saja pada tuts tersebut. Karena sudah hafal dengan tuts tersebut, maka ujian mengetik buta tidak menjadi masalah berarti saat itu. Tambahan lagi, di rumah juga ada mesin ketik milik orang tua, yang sebelum ujian mengetik saya gunakan untuk latihan dengan materi yang persis dengan materi ujian (ada teman sebangku saya yang punya buku mengetik sama dengan yang ada di SMP). Saat palu diketuk (tanda ujian mengetik dimulai), saya tinggal mengulang mengetikkan apa yang sudah saya ketik sehari sebelumnya di rumah.
Berlanjut ke penggunaan komputer, teori mengetik sama persis! Layout keyboard komputer (US keyboard) juga sama dengan mesin ketik (QWERTY), kecuali untuk beberapa negara tertentu; Jepang, Perancis, dan negara-negara lain yang memiliki layout keyboard sedikit berbeda. Untuk menguasai keyboard dengan layout baru hanya membutuhkan sedikit adaptasi,
it is just a matter of time. Namun untuk di Indonesia yang layout keyboard-nya sama dengan di U.S, transisi mengetik di mesin ketik ke komputer tidak menjadi masalah. Bagi mereka yang terbiasa mengetik dengan menggunakan mesin ketik sebelumnya, dan bisa 'mengetik buta', tentunya juga bisa mengetik secara buta dengan menggunakan komputer.